Sunday, February 26, 2017

Contoh Proposal Penelitian Tentang Perbankan Syariah




Assalamualaikum,,, kali ini saya akan memberikan sedikit ringkasan untuk pembuatan Proposal Penelitian khususnya proposal penelitian tentang perbankan syariah
berikut contohnya.


BAB I
PENDAHULUAN
A.    Latar Belakang Masalah
Berkembangnya Bank-bank syariah di Negara-negara Islam berpengaruh ke Indonesia. Pada awal periode 1980-an, diskusi Bank Syariah sebagai pilar ekonomi Islam mulai dilakukan (Muhammad Syafi’I Antonio, 2001:25).
Di Indonesia bank syariah yang pertama didirikan pada tahun 1992 adalah Bank Muamalat Indonesia (BMI). Walaupun perkembangannya agak terlambat bila dibandingkan dengan Negara-negara muslim lainnya, perbankan syariah di Indonesia akan terus berkembang (Adiwarman A. Karim, 2003:25).
Bila pada periode tahun 1992-1998 hanya ada satu unit bank syariah, maka pada tahun 2012, jumlah bank syariah di Indonesia telah bertambah menjadi 35 unit, yaitu 11 bank Umum Syariah dan 24 unit usaha syariah. Sementara itu, jumlah Bank Perkreditan Rakyat Syariah (BPRS) hingga tahun 2012 bertambah menjadi 158 unit. Berdasarkan data Bank Indonesia, prospek perbankan syariah pada tahun 2013 cukup baik. Industri perbankan syariah diprediksikan masih akan berkembang dengan tingkat pertumbuhan yang cukup tinggi (Direktorat Perbankan Syariah Bank Indonesia, 2012: 2-4).
Aceh adalah Daerah Provinsi yang merupakan kesatuan masyarakat hukum yang bersifat istimewa dan diberi kewenangan khusus untuk mengatur dan mengurus pemerintahan dan kepentingan masyarakat setempat sesuai dengan peraturan perundang-undangan dalam sistem dan prinsip Negara Kesatuan Republik Indonesia berdasarkan Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia 1945, yang dipimpin oleh seorang Gubernur.
Berdasarkan qanun Aceh no 9 tahun 2014 tentang pembentukan Bank Aceh Syariah bahwa dalam rangka mewujudkan masyarakat Aceh yang damai, adil dan sejahtera dalam naungan Syariah Islam memerlukan jasa perbankan syariah. Kehadiran Bank Aceh Syariah yang mandiri sebagai salah satu instrumen dalam pelaksanaan Syariah Islam di Aceh sudah menjadi harapan dan tuntutan masyarakat (QANUN ACEH NOMOR 9 TAHUN, 2014).
Sebagai daerah yang memperoleh keistimewaan untuk menerapkan syariat islam dan berpenduduk mayoritas muslim, sudah selayaknya Bank Aceh menjadi pelopor dan kiblat pengembangan keuangan syariah di Indonesia (Laporan keuangan Bank Aceh, 2015:103).
Gagasan untuk mendirikan Bank milik pemerintah Daerah di Aceh tercetus atas prakarsa Dewan Pemerintah Daerah peralihan Provinsi Atjeh (sekarang disebut Pemerintah Provinsi Nanggroe Aceh Darussalam).
Bank Aceh melalui hasil rapat RUPSLB (Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa) tanggal 25 Mei 2015 tahun lalu bahwa Bank Aceh melakukan perubahan kegiatan usaha dari sistem konvensional menjadi sistem syariah seluruhnya. Maka dimulai setelah tanggal keputusan tersebut proses konversi dimulai dengan tim konversi Bank Aceh dengan di awasi oleh Otoritas Jasa Keuangan. Setelah melalui berbagai tahapan dan proses perizinan yang diisyaratkan oleh OJK akhirnya Bank Aceh mendapatkan izin operasional konversi dari Dewan Komisioner OJK pusat untuk perubahan kegiatan usaha dari sistem konvensional ke sistem syariah secara menyeluruh.
Berdasarkan Keputusan Dewan Komisioner OJK Nomor. KEP-44/D.03/2016 tanggal 1 september perihal pemberian izin perubahan kegiatan Usaha Bank Umum Konvensional menjadi Bank Umum Syariah (http://www.bankaceh.com).
Tentu hal ini akan berpengaruh terhadap nasabah yang menempatkan sejumlah dananya di Bank Aceh saat ini. Maka dari itu Bank Aceh memerlukan sejumlah perencanan dan strategi dalam upaya menjaga loyalitas nasabahnya setelah konversi menjadi syariah agar tidak terjadi displaced commercial risk (DCR).
Perencanaan strategi menurut Philip kotler adalah proses untuk mengembangkan dan mempertahankan kecocokan strategis di antara sasaran-sasaran dan kemampuan perusahaan dan peluang-peluang pemasarannya yang terus berubah (Kasmir, 2008: 67).
Agar maksud dan tujuan suatu kegiatan dapat dilakukan dengan baik, maka terlebih dahulu perlu direncanakan. Perencanaan itu perlu di lakukan mengingat perencanaan merupakan suatu kegiatan yang meliputi apa yang harus dikerjakan, kapan dikerjakan , siapa yang mengerjakan , berapa lama akan dikerjakan, berapa biaya yang dikeluarkan, dan berapa pendapatan yang akan diterima.
Setiap perencanaan yang telah disusun akan memberikan berbagai manfaat yang dapat dipetik oleh berbagai pihak. Manfaat perencanaan antara lain berguna bagi pemilik usaha, manajemen, pihak investor, atau pihak pemerintah, atau pihak lain yang berkepentingan dengan perencanaan tersebut. Dengan adanya rencana yang telah disusun maka dengan mudah akan diketahui ke mana arah usaha yang akan dijalankan, siapa pelaksana, kapan dilaksanakan, berapa besarnya biaya, serta kapan akan selesai (jangka waktu).
Untuk menjaga dan meningkatkan kepercayaan nasabahnya, maka bank perlu menjaga citra positif di mata masyarakatnya. Citra ini dapat dibangun melalui kualitas produk, kualitas pelayanan, dan kualitas keamanan. Tanpa citra yang positif, maka kepercayaan yang sedang akan dibangun tidak akan efektif.
Untuk Meningkatkan citra perbankan, maka bank perlu menyiapkan karyawan yang mampu menangani keinginan dan kebutuhan nasabahnya. Karyawan yang diharapkan dapat melayani keinginan dan kebutuhan nasabah ini kita sebut curtomer service (CS) atau ada juga yang menyebutnya service asistensi (SA) (Kasmir, 2008: 179).
Loyalitas didefinisikan sebagai kesetiaaan pada sesuatu dengan rasa cinta, sehingga dengan rasa loyalitas yang tinggi sesorang merasa tidak perlu untuk mendapatkan imbalan dalam melakukan sesuatu untuk orang lain/perusahaan tempat dia meletakan loyalitasnya.
Loyalitas pelanggan perlu diperoleh karena seorang yang loyal akan menjadi asset yang sangat bernilai bagi organisasi. Pelanggan yang loyal memiliki kecenderungan yang rendah untuk berpindah merek, kurang sensitif terhadap harga, membeli lebih sering.
Dengan adanya loyalitas dari konsumen, maka bagi perusahaan sangat menguntungkan, karena pemasar atau pengusaha menghemat beberapa biaya terutama biaya promosi. Para pemasar atau pengusaha harus mengetahui loyalitas konsumen ini, bahkan kalau mungkin harus meningkatkan loyalitas konsumen. Apabila pemasaran atau pengusaha ini tahu tentang loyalitas konsumennya, maka mereka mudah menerapkan startegi bisnis yang tepat agar dapat lebih memuaskan konsumen dan menjaga kelangsungan loyalitas (Riska Hapsari, 2015: 5).
Dengan didukung nasabah yang loyal, bank syariah diharapkan bukan hanya mampu secara aktif memilih dan meraih calon nasabah, melainkan juga menghadapi persaingan pangsa pasar yang terus meningkat. Loyalitas merupakan salah satu aspek penting dalam pemasaran, sehingga untuk meraih loyalitas nasabah perusahaan harus mampu mengitegritaskan stratgi pemasaran dalam rangka meraih superior value (Firmansyah, 2008).
Setelah Bank Aceh konversi ke sistem Syariah secara menyeluruh, maka  Bank Aceh memerlukan perencanaan strategi demi mempertahankan nasabahnya di tengah persaingan perbankan yang ketat. Berdasarkan latar belakang tersebut, penulis ingin meneliti lebih lanjut terhadap strategi Bank Aceh Syariah dalam mempertahankan loyalitas nasabahnya yang dituangkan dalam bentuk Proposal penelitian yang berjudul “ANALISIS STRATEGI BANK ACEH SYARIAH DALAM UPAYA MENJAGA LOYALITAS NASABAH (Studi Kasus Bank Aceh Syariah)”


B.     RUMUSAN MASALAH
Berdasarkan pada uraian latar belakang di atas, maka masalah pokok yang akan dibahas dalam penelitian ini adalah
1. Bagaimana strategi Bank Aceh Syariah dalam upaya menjaga loyalitas nasabah ?
2. Faktor-faktor apa saja yang  mempengaruhi loyalitas nasabah di Bank Aceh Syariah ?

C.    Tujuan dan Manfaat Penelitian
Sesuai dengan rumusan masalah di atas, maka tujuan penelitian adalah untuk
1.      Untuk mengetahui bagaimana strategi yang di jalankan bank aceh syariah dalam upaya menjaga loyalitas nasabah setelah Bank Aceh konversi menjadi syariah
2.      Untuk mengetahui faktor-faktor apa saja yang mempengaruhi loyalitas nasabah menabung di Bank Aceh Syariah
Sejalan dengan tujuan penelitian maka penelitian ini diharapkan dapat bermanfaat bagi penulis/peneliti, civitas akademik, praktisi Perbankan Syariah dan masyarakat umumnya. Bagi penulis, penelitian ini akan berguna untuk memperluas wawasan penulis tentang strategi Bank Aceh Syariah dalam upaya menjaga loyalitas nasabahnya.
Begitu juga bagi kalangan civitas akademik, penelitian ini diharapkan dapat menambah informasi strategi pelayanan perbankan syariah dalam menjaga nasabah, dan pelayanan konsumen, dan factor-faktor yang mempengaruhi loyalitas nasabah di bank syariah.
Sedangkan bagi praktisis perbankan syariah, hasil penelitian ini diharapkan dapat menjadi sebagai bahan masukan yang bermanfaat bagi pengambil keputusan bank syariah, khususnya Bank Aceh Syariah dalam upaya mempertahankan dan memelihara loyalitas nasabahnya.
            Bagi masyarakat umum khususnya masyarakat muslim, penelitian ini berguna untuk memperkenalkan Bank Aceh Syariah kepada masyarakat serta untuk menambah wawasan.


D.          Tinjauan Pustaka
            Berdasarkan peninjauan pustaka yang erapa penelitian yang pernah di lakukan, penulis menemukan beberapa penelitian yang sudah pernah di lakukan mengenai loyalitas nasabah pada bank syariah.
Firmansyah (2008), mahasiswa S1 UIN Syarif Hidayatullah Jakarta dalam penelitiannya mengenai “ Faktor yang berhubungan dengan loyalitas nasabah bank syariah” dalam penelitiannya menyebutkan bahwa pelayanan yang baik serta kepuasan nasabah adalah faktor terpenting dalam menjaga loyalitas nasabah. Mayoritas nasabah Bank Muamalat Indonesia adalah Muslim dan kebanyakan menganggap sIstem syariah merupakan salah satu keunggulan Bank Muamalat Indonesia yang merupakan bank pertama murni syariah di Indonesia, sehingga hal tersebut sangat perlu diperhatikan oleh pihak Manajemen Bank Muamalat Indonesia dalam upaya strategi merebut pangsa pasar baru (nasabah baru) serta mempertahankan nasabah lama. Hasil penelitiannya yang dilakukan  pada 50 orang responden nasabah Bank Muamalat Indonesia (Cabang Kalimalang), menyatakan bahwa 5 variabel yang memiliki hubungan signifikan dengan loyalitas nasabah yaitu: faktor syariah, fakor produk, faktor harga, faktor sumber daya manusia dan faktor promosi.
Riska Hapsari (2015), dalam penelitiannya mengenai “Analisis pelayanan bank dan loyalitas nasabah pada bank syariah mandiri kantor cabang pembantu ungaran” penelitian ini menyebutkan bahwa pelayanan yang diberikan nasabah Bank Syariah Mandiri Kantor Cabang Pembantu Ungaran sudah menempati posisi puas, walaupun ada beberapa dimensi kualitas pelayanan yang menyatakan tidak puas akan tetapi secara keseluruhan tertutup oleh nilai puas yang dominan menurut nasabah yang ada. Awal mula kepuasan nasabah berasal dari Customer Service, Security dan bagian front line lainnya . Pelayanan yang baik tercipta dari kinerja dan kualitas sumber daya insani yang kompeten. Rasa puas bagi nasabah tercipta dari pelayan yang baik yang menciptakan kenyamanan nasabah terhadap fasilitas yang tersedia dari pihak Bank, jika nasabah merasa nyaman maka faktor lainpun akan dirasa, seperti menjadikan nasabah yang loyal.
            Yusriaina (2010), penelitian ini membahas mengenai “Pengaruh Pelayanan terhadap Loyalitas Nasabah Pada Bank Mandiri Syariah Cabang Banda Aceh”. Dalam penelitian ini dijelaskan bahwa faktor pelayanan yang paling dominan untuk meningkatkan loyalitas nasabah pada Bank Mandiri Syariah Cabang Banda Aceh yaitu pelayanan yang diberikan melalui kepribadian dan tingkah laku, yang ditujukan oleh semua karyawan, terutama karyawan melayani kebutuhan nasabah. Selain itu dalam penelitian ini disebutkan pula sebanyak 80% bahwa peleyanan yang diberikan Bank Mandiri Syariah Cabang Bank Aceh sekarang ini sudah baik dan memuaskan, dengan bukti adanya peningkatan nasabah hingga sekarang.
            Berbeda dari penelitian yang di paparkan di atas, penelitian ini memfokuskan pada kajian strategi Bank Aceh dalam upaya mempertahankan loyalitas nasabah dan meningkatkan jumlah nasabah setelah konversi menjadi Bank Aceh Syariah yang akan dilakukan di Bank Aceh Syariah Pusat.
E.     Definisi Operasional
      Strategi berasal dari bahasa Yunani yang berarti kepemimpinan dalam ketentaraan. Sedangkan menurut istilah strategi adalah hasil menetapkan arah kepada manajemen dalam arti orang tentang sumber daya di dalam bisnis tentang bagaimana mengidentifikasi kondisi yang memberikan keuntungan terbaik untuk membantu memenangkan persaingan pasar (Crown Dirgantoro, 2001: 5-6).
      Strategi merupakan suatu kesatuan rencana yang terpadu dan menyalur agar mengaitkan kekuatan perusahaan dengan lingkungan yang dihadapinya agar dapat dicapainya tujuan perusahaan (Indriyo Gitosudarno, 2001: 195).
      Loyalitas didefinisikan sebagai kesetiaaan pada sesuatu dengan rasa cinta, sehingga dengan rasa loyalitas yang tinggi sesorang merasa tidak perlu untuk mendapatkan imbalan dalam melakukan sesuatu untuk orang lain/ perusahaan tempat dia meletakan loyalitasnya.
      Loyalitas pelanggan perlu diperoleh karena seorang yang loyal akan menjadi asset yang sangat bernilai bagi organisasi. Pelanggan yang loyal memiliki kecenderungan yang rendah untuk berpindah merek, kurang sensitif terhadap harga, membeli lebih sering.
      Dengan adanya loyalitas dari konsumen, maka bagi perusahaan sangat menguntungkan, karena pemasar atau pengusaha menghemat beberapa biaya terutama biaya promosi.Para pemasar atau pengusaha harus mengetahui loyalitas konsumen ini, bahkan kalau mungkin harus meningkatkan loyalitas konsumen.Apabila pemasar atau pengusaha ini tahu tentang loyalitas konsumennya, maka mereka mudah menerapkan startegi bisnis yang tepat agar dapat lebih memuaskan konsumen dan menjaga kelangsunan loyalitas (Riska Hapsari, 2015: 5).
      Nasabah adalah orang atau badan yang mempunyai rekening simpanan atau pinjaman pada bank (Riska Hapsari, 2015: 17).
Kotler (2000) mengemukakan pengertian jasa (service) sebagai berikut: “A service is any act of performance that one party can offer to another that is assentially intangible and does not result in the ownership of anything. Its production may or may not be tied to a physical product. “(Jasa adalah setiap tindakan atau kinerja yang ditawarkan oleh suatu pihak ke pihak lain yang secara prinsip tidak berwujud dan tidak menyebabkan perpindahan kepemilikan, produksi jasa dapat terikat atau tidak terikat pada suatu produk fisik) (Bambang Rianto Rustam, 2003: 11).
Menurut Undang-undang RI No. 7 Tahun 1992 tentang perbankan yang telah diubah dengan Undang-undang No. 10 Tahun 1998: “Bank adalah badan usaha yang menghimpun dana dari masyarakat dalam bentuk simpanan dan menyalurkan kepada masyarakat dalam bentuk kredit dan/atau bentuk lainnya dalam rangka meningkatkan taraf hidup rakyat banyak”
Bank merupakan lembaga keuangan yang kegiatan utamanya adalah menghimpun dana dari masyarakat dan menyalurkannya kembali dana tersebut ke masyarakat serta memberikan jasa bank lainnya (Kasmir, 2012: 12)
            Menurut Undang-undang No. 21 Tahun 2008 pasal 1 ayat 7 disebutkan bahwa “Bank Syariah adalah bank yang menjalankan kegiatan usahanya berdasarkan prinsip syariah dan menurut jenisnya terdiri atas bank Bank Umum Syariah dan Bank Pembiayaan Rakyat Syariah”
F.     Metode Penelitian
Dalam setiap penulisan karya ilmiah, diperlukan cara-cara untuk memahami karya tersebut. Karya ilmiah memerlukan data-data yang lengkap dan objektif serta mempunyai metode dan kiat-kiat tertentu yang sesuai dengan permasalahan yang akan dibahas (Cholid Narbuko dan Abu Achma, 2003: 3).
Langkah-langkah yang akan ditempuh dalam mengumpulkan data adalah sebagai berikut :
1.      Jenis dan Pendekatan Penelitian
Dilihat dari jenis data yang digunakan, maka jenis penelitian yang digunakan dalam karya ilmiah ini adalah gabungan dari penelitian lapangan dan penelitian kepustakaan dan menggunakan metode deskriptif kualitatif dan metode kuantitatif.
Metode deskriptif merupakan suatu penelitian yang menunjukkan permasalahan yang aktual dengan jalan menyusun, menganalisis dan menginterprestasikan seluruh data yang berhubungan dengan penulisan ini dan mencari jawaban secara mendasar atau mengamati alasan serta penyebab terjadinya sebuah fenomena yang diselidiki (Mudjarat Kuncoro, 2003: 251).
Sedangkan pendekatan kualitatif merupakan prosedur penelitian yang menghasilkan data deskriptif berupa kata-kata tulisan maupun lisan dari orang-orang dan perilaku yang diamati. Maka metode deskriptif kualitatif adalah metode penelitian yang meneliti suatu kondisi, suatu pemikiran atau suatu peristiwa pada masa sekarang ini, yang bertujuan untuk membuat deskriptif, gambaran atau lukisan secara sistematika, faktual dan akurat mengenai fakta-fakta, sifat-sifat serta hubungan fenomena yang diselidiki (Moh. Nazir, 2002: 63).
Penelitian kuantitatif adalah jenis penelitian yang menggunakan sumber data yang disuguhkan dalam bentuk angka-angka. Dengan menggunakan metode ini penulis akan menguraikan mengenai tingkat kepuasan dan faktor-faktor yang mempengaruhi nasabah menabung di Bank Aceh Syariah serta akan menguraikan data dari responden dari pengisian angket.

2.      Metode Pengumpulan Data
            Dalam pengumpulan data yang berhubungan dengan objek kajian, baik data primer maupun sekunder, penulis menggunakan metode penelitian lapangan (field research) dan penelitian kepustakaan (library research).
a.       Penelitian kepustakaan (library research)
Penelitian kepustakaan yang dilakukan dengan menelaah dan mempelajari serta menggunakan buku-buku, kitab fiqih, junal, dokumen, brosur, artikel, koran dan situs website yang berkaitan dengan objek penelitian. Adapun buku-buku yang dipelajari oleh peneliti yaitu buku-buku mengenai Perbankan Syariah, Manajemen Perbankan, Pemasaran Bank serta buku-buku lainnya.
b.      Penelitian lapangan (field research)
Penelitian lapangan penulis lakukan terhadap objek penelitian, yaitu meneliti bagaimana penerapan pelayanan jasa oleh petugas Bank Aceh Syariah terhadap nasabahnya. Peneliti berharap memperoleh data yang akurat melalui penelitian ini.

3.      Teknik Pengumpulan Data
Teknik pengumpulan data adalah suatu proses dari pengadaan data untuk keperluan penelitian. Pengumpulan data adalah langkah yang sangat penting dalam penelitian ilmiah, karena pada umumnya data yang telah dikumpulkan akan digunakan sebagai referensi dalam penelitian (Moh. Nazir: 178).
a.       Wawancara  
Wawancara adalah suatu cara pengumpulan data dengan mengajukan pertanyaan-pertanyaan yang sistematis dengan bantuan suatu daftar pertanyaan. Pengumpulan data-data dengan tanya jawab sepihak yang dikerjakan dengan sistematik dan berdasarkan tujuan praktik, dengan karyawan Bank Aceh Syariah dan bagian pemasaran.

b.      Observasi
            Metode penelitian dengan mengadakan pengamatan langsung dan pencatatan sistematika terhadap fenomena-fenomena selama praktik. Melalui pengamatan dan pencatatan terhadap gejala-gejala yang diselidiki. Beberapa informasi yang diperoleh dari hasil observasi adalah ruang (tempat), pelaku, kegiatan, objek, perbuatan, kejadian, atau peristiwa dan waktu.

c.       Dokumentasi
Teknik dokumentasi adalah suatu cara pengumpulan data yang menghasilkan catatan-catatan penting yang berhubungan dengan masalah yang diteliti, sehingga akan diperoleh data yang lengkap, sah dan bukan berdasarkan perkiraan. Dalam hal ini peneliti akan memanfaatkan arsip atau data-data yang ada di Bank Aceh Syariah yang berhubungan dengan masalah yang akan diteliti.

d.      Angket
Angket merupakan daftar pertanyaan yang diberikan kepada responden seputar pelayanan dari Bank Aceh Syariah. Dalam penelitian yang menggunakan penelitian survey, angket merupakan salah satu alat yang penting untuk pemgambilan data. Kuesioner yang digunakan di desain berdasarkan skala model Likert yang berisikan sejumlah pertanyaan yang menyatakan objek yang hendak diungkap. Kuesioner model Likert yang digunakan dalam penelitian ini merujuk pada lima alternative jawaban sebagaimana yang terlihat di bawah ini:
a.       Sangat Setuju/Sangat Puas                       = 5
b.      Setuju/Puas                                               = 4
c.       Cukup puas                                               = 3
d.      Tidak Setuju/Tidak Puas                           = 2
e.       Sangat Tidak Setuju/Sangat Tidak Puas   = 1
Dalam pengambilan data melalui angket, metode yang dilakukan peneliti adalah sebagai berikut:
1. Menyebarkan kuesioner secara langsung kepada nasabah Bank Aceh Syariah  5 hari dengan jumlah responden sebanyak 40 orang.
2. Memberikan penjelasan kepada responden tentang cara pengisian kuesioner.
3. Mengumpulkan kuesioner yang telah diisi oleh responden.
4. Menganalisis dan mengolah data dengan analisis logika sederhana.

Kuesioner yang diberikan dapat secara langsung ataupun pengisian kuesioner dapat dilakukan secara online lewat media internet.
Apabila seluruh data penelitian telah diperoleh, maka kemudian diolah menjadi suatu pembahasan untuk menjawab persoalan yang ada dengan disukung oleh data lapangan dan teori. Adapun langkah-langkah dalam pengolahan data yaitu:
a.       Editing atau penyutingan, kegiatan ini meliputi kegiatan pemeriksaan data yang terkumpul, yaitu pemeriksaan terhadap kelengkapan, relevan, kesesuaian dan konsistensi data.
b.      Analisis, merupakan kegiatan terpenting dari setiap kegiatan penelitian dengan tujuan untuk menyederhanakan setiap data yang didapatkan agar menjadi mudah dibaca, dipahami, dan diinterprestasikan dengan baik

G.    SISTEMATIKA PENULISAN
Pada penelitian ini terdapat lima bab yang terdiri dari beberapa sub bab yang dapat diuraikan kembali. Sistematika penulisan dalam penelitian ini adalah sebagai berikut
BAB I : Pendahuluan
Dalam bab ini menguraikan tentang latar belakang masalah, pembatasan dan perumusan masalah, tujuan dan manfaat penelitian, tinjuan pustaka, definisi operasional, metode penelitian dan sistematika penulisan.
BAB II : Landasan Teori
  Dalam bab ini membahas mngenai kajian teori yang melandasi dan mendukung penelitian. Landasan Teori di dalam bab ini akan menyajikan landasan teori yang menguraikan hal-hal yang bersangkutan dengan materi yang akan dibahas dalam penelitian, dengan sumber dan referensi dari berbagai literature.
BAB III : Gambaran Umum Bank Aceh Syariah
Dalam bab ini membahas mengenai gambaran umum Bank Aceh Syariah, tujuan pendirian Bank Aceh Syariah, visi dan misi Bank Aceh Syariah, struktur organisasi Bank Aceh Syariah, Produk dan Jasa Bank Aceh Syariah.
BAB IV : Hasil Penelitian
      Berisi uraian hasil penelitian dan analisis yang deskriptif, karakteristik responden, Strategi Bank Aceh dalam upaya menjaga loyalitas nasabah, Faktor-faktor yang mempengaruhi nasabah menabung di Bank Aceh Syariah.
BAB V : Penutup
      Bab ini berisikan kesimpulan, saran dan penutup












DAFTAR PUSTAKA
Adiwarman A. Karim, Bank Islam Analisis Fiqh dan Keuangan (Jakarta: PT Raja Grafindo, 2013)

Bambang Rianto Rustam, Manajemen Risiko Perbankan Syariah di Indonesia,(Jakarta: Selemba    Empat, 2013)

Cholid Narbuko dan Abu Achmadi, Metodologi Penelitian, (Jakarta: PT Bumi Aksara, 2003)

Crown Dirgantoro, Manajemen Stratejik Konsep, Kasus, dan Implementasi, (Jakarta:Gramedia, 2001)

Direktorat Perbankan Syariah Bank Indonesia, Laporan Perkembangan Perbankan Syariah Tahun 2012, (Jakarta: Bank Indonesia, 2012)

Firmansyah, factor yang berhubungan dengan loyalitas nasabah bank, jakarta, 2008
Yusriaina, “Pengaruh Pelayanan Terhadap Peningkatan Loyalitas Nasabah Bank Syariah

Indriyo Gitosudarno, Manajemen Strategis, (Yogyakarta: BPFE Yogyakarta, 2001)
Kasmir, Pemasaran Bank (Jakarta: Kecana, 2008)
Laporan tahun 2015 Bank Aceh Menuju Bank Aceh Syariah Seutuhnya, (Banda Aceh: Bank Aceh, 2015)
Mandiri Cabang Banda Aceh”, Fakultas Syariah, Universitas Islam Negeri Ar-Raniry, Banda Aceh 2010

Moh. Nazir, Metode Penelitian, (Jakarta: Ghalia Indonesia, 2003)

Mudjarat Kuncoro, Metode Riset Untuk Bisnis dan Ekonomi, (Jakarta: Erlangga, 2003)

Muhammad Syafi’I Antonio, Bank Syariah dari Teori ke Prakti, (Jakarta: Gema Insani,  2001)

QANUN ACEH NOMOR 9 TAHUN 2014 TENTANG PEMBENTUKAN BANK ACEH SYARIAH
Riska Hapsari, Analisis Pelayanan Bank dan Loyalitas Nasabah Bank Syariah Mandiri, Salatiga 2015

5 comments :

  1. ini simpulan sama sarannya ada ga?

    ReplyDelete
    Replies
    1. CARA SUKSES NGURUS IJAZAH Assalamualaikum saya bambang asal dari jawa timur sedikit saya ingin berbagi cerita masalah ijazah saya yang kemarin mulai dari SD sampai SMA saya hangus terbakar, tapi alhamdulillah untung saja ada salah satu keluarga saya yang bekerja di salah satu dinas kabupaten di wilayah jawa timur dia memberikan petunjuk cara mengurus ijazah saya yang hilang, dia memberikan no hp BPK DR SUTANTO S.H, M.A beliau selaku kepala biro umum di kantor kemendikbud pusat jakarta nomor hp beliau 0853-2174-0123, alhamdulillah beliau betul betul bisa ngurusin masalah ijazah saya, alhamdulillah setelah saya tlp beliau di nomor hp/WA 0853-2174-0123, saya di beri petunjuk untuk mempersiap'kan berkas yang di butuh'kan sama beliau dan hari itu juga saya langsun email berkas'nya dan saya juga langsun selesai'kan ADM'nya 50% dan sisa'nya langsun saya selesai'kan juga setelah ijazah saya sudah ke terima, alhamdulillah proses'nya sangat cepat hanya dalam 1 minggu berkas ijazah saya sudah ke terima.....alhamdulillah terima kasih kpd bpk DR SUTANTO S.H,M.A berkat bantuan bpk lamaran kerja saya sudah di terima, bagi saudara/i yang lagi bermasalah malah ijazah silah'kan hub beliau semoga beliau bisa bantu, dan ternyata juga beliau bisa bantu dengan menu di bawah ini wassalam.....

      1. Beliau bisa membantu anda yang kesulitan :
      – Ingin kuliah tapi gak ada waktu karena terbentur jam kerja
      – Ijazah hilang, rusak, dicuri, kebakaran dan kecelakaan faktor lain, dll.
      – Drop out takut dimarahin ortu
      – IPK jelek, ingin dibagusin
      – Biaya kuliah tinggi tapi ingin cepat kerja
      – Ijazah ditahan perusahaan tetapi ingin pindah ke perusahaan lain
      – Dll.
      2. PRODUK KAMI
      Semua ijazah DIPLOMA (D1,D2,D3) S/D
      SARJANA (S1, S2)..
      Hampir semua perguruan tinggi kami punya
      data basenya.
      UNIVERSITAS TARUMA NEGARA UNIVERSITAS MERCUBUANA
      UNIVERSITAS GAJAH MADA UNIVERSITAS ATMA JAYA
      UNIVERSITAS PANCASILA UNIVERSITAS MOETOPO
      UNIVERSITAS TERBUKA UNIVERSITAS ISLAM INDONESIA
      UNIVERSITAS TRISAKTI UNIVERSITAS KRISTEN INDONESIA
      UNIVERSITAS BUDI LIHUR ASMI
      UNIVERSITAS ILMUKOMPUTER UNIVERSITAS DIPONOGORO
      AKADEMI BAHASA ASING BINA SARANA INFORMATIKA
      UPN VETERAN AKADEMI PARIWISATA INDONESIA
      INSTITUT TEKHNOLOGI SERPONG STIE YPKP
      STIE SUKABUMI YAI
      ISTN STIE PERBANAS
      LIA / TOEFEL STIMIK SWADHARMA
      STIMIK UKRIDA
      UNIVERSITAS NASIONAL UNIVERSITAS JAKARTA
      UNIVERSITAS BUNG KARNO UNIVERSITAS PADJAJARAN
      UNIVERSITAS BOROBUDUR UNIVERSITAS INDONESIA
      UNIVERSITAS MUHAMMADYAH UNIVERSITAS BATAM
      UNIVERSITAS SAHID DLL

      3. DATA YANG DI BUTUHKAN
      Persyaratan untuk ijazah :
      1. Nama
      2. Tempat & tgl lahir
      3. foto ukuran 4 x 6 (bebas, rapi, dan usahakan berjas),semua data discan dan di email ke email kami.
      4. IPK yang di inginkan
      5. universitas yang di inginkan
      6. Jurusan yang di inginkan
      7. Tahun kelulusan yang di inginkan
      8. Nama dan alamat lengkap, serta no. telphone untuk pengiriman dokumen
      9. Semua data di kirim sesuai alamat kantor
      10. Pembayaran lewat Transfer ke Rekening MANDIRI, BNI, BRI,
      11. PENGIRIMAN Dokumen Via JNE
      4. Biaya – Biaya
      • SD = Rp. 1.500.000
      • SMP = Rp. 2.500.000
      • SMA = Rp. 3.000.000
      • D3 = 6.000.000
      • S1 = 7.500.000(TERGANTUN UNIVERSITAS)
      • S2 = 12.000.000(TERGANTUN UNIVERSITAS)
      • S3 / Doktoral Rp. 24.000.000
      (kampus terkenal – wajib ikut kuliah beberapa bulan)
      • D3 Kebidanan / keperawatan Rp. 8.500.000
      (minimal sudah pernah kuliah di jurusan tersebut hingga semester 4)
      • Pindah jurusan/profesi dari Bidan/Perawat ke Dokter. Rp. 32.000.000

      Delete
  2. If you're trying to lose fat then you certainly have to jump on this brand new tailor-made keto diet.

    To design this service, certified nutritionists, personal trainers, and professional cooks joined together to develop keto meal plans that are effective, suitable, cost-efficient, and delightful.

    From their grand opening in early 2019, 100's of people have already transformed their body and well-being with the benefits a professional keto diet can provide.

    Speaking of benefits: in this link, you'll discover eight scientifically-tested ones offered by the keto diet.

    ReplyDelete
  3. Water Hack Burns 2lb of Fat OVERNIGHT

    More than 160k women and men are utilizing a easy and secret "water hack" to burn 2lbs every night while they sleep.

    It is very easy and works with anybody.

    Just follow these easy step:

    1) Go grab a drinking glass and fill it with water half the way

    2) Then use this amazing hack

    and you'll become 2lbs thinner in the morning!

    ReplyDelete
  4. CARA SUKSES NGURUS IJAZAH Assalamualaikum saya bambang asal dari jawa timur sedikit saya ingin berbagi cerita masalah ijazah saya yang kemarin mulai dari SD sampai SMA saya hangus terbakar, tapi alhamdulillah untung saja ada salah satu keluarga saya yang bekerja di salah satu dinas kabupaten di wilayah jawa timur dia memberikan petunjuk cara mengurus ijazah saya yang hilang, dia memberikan no hp BPK DR SUTANTO S.H, M.A beliau selaku kepala biro umum di kantor kemendikbud pusat jakarta nomor hp beliau 0853-2174-0123, alhamdulillah beliau betul betul bisa ngurusin masalah ijazah saya, alhamdulillah setelah saya tlp beliau di nomor hp/WA 0853-2174-0123, saya di beri petunjuk untuk mempersiap'kan berkas yang di butuh'kan sama beliau dan hari itu juga saya langsun email berkas'nya dan saya juga langsun selesai'kan ADM'nya 50% dan sisa'nya langsun saya selesai'kan juga setelah ijazah saya sudah ke terima, alhamdulillah proses'nya sangat cepat hanya dalam 1 minggu berkas ijazah saya sudah ke terima.....alhamdulillah terima kasih kpd bpk DR SUTANTO S.H,M.A berkat bantuan bpk lamaran kerja saya sudah di terima, bagi saudara/i yang lagi bermasalah malah ijazah silah'kan hub beliau semoga beliau bisa bantu, dan ternyata juga beliau bisa bantu dengan menu di bawah ini wassalam.....

    1. Beliau bisa membantu anda yang kesulitan :
    – Ingin kuliah tapi gak ada waktu karena terbentur jam kerja
    – Ijazah hilang, rusak, dicuri, kebakaran dan kecelakaan faktor lain, dll.
    – Drop out takut dimarahin ortu
    – IPK jelek, ingin dibagusin
    – Biaya kuliah tinggi tapi ingin cepat kerja
    – Ijazah ditahan perusahaan tetapi ingin pindah ke perusahaan lain
    – Dll.
    2. PRODUK KAMI
    Semua ijazah DIPLOMA (D1,D2,D3) S/D
    SARJANA (S1, S2)..
    Hampir semua perguruan tinggi kami punya
    data basenya.
    UNIVERSITAS TARUMA NEGARA UNIVERSITAS MERCUBUANA
    UNIVERSITAS GAJAH MADA UNIVERSITAS ATMA JAYA
    UNIVERSITAS PANCASILA UNIVERSITAS MOETOPO
    UNIVERSITAS TERBUKA UNIVERSITAS ISLAM INDONESIA
    UNIVERSITAS TRISAKTI UNIVERSITAS KRISTEN INDONESIA
    UNIVERSITAS BUDI LIHUR ASMI
    UNIVERSITAS ILMUKOMPUTER UNIVERSITAS DIPONOGORO
    AKADEMI BAHASA ASING BINA SARANA INFORMATIKA
    UPN VETERAN AKADEMI PARIWISATA INDONESIA
    INSTITUT TEKHNOLOGI SERPONG STIE YPKP
    STIE SUKABUMI YAI
    ISTN STIE PERBANAS
    LIA / TOEFEL STIMIK SWADHARMA
    STIMIK UKRIDA
    UNIVERSITAS NASIONAL UNIVERSITAS JAKARTA
    UNIVERSITAS BUNG KARNO UNIVERSITAS PADJAJARAN
    UNIVERSITAS BOROBUDUR UNIVERSITAS INDONESIA
    UNIVERSITAS MUHAMMADYAH UNIVERSITAS BATAM
    UNIVERSITAS SAHID DLL

    3. DATA YANG DI BUTUHKAN
    Persyaratan untuk ijazah :
    1. Nama
    2. Tempat & tgl lahir
    3. foto ukuran 4 x 6 (bebas, rapi, dan usahakan berjas),semua data discan dan di email ke email kami.
    4. IPK yang di inginkan
    5. universitas yang di inginkan
    6. Jurusan yang di inginkan
    7. Tahun kelulusan yang di inginkan
    8. Nama dan alamat lengkap, serta no. telphone untuk pengiriman dokumen
    9. Semua data di kirim sesuai alamat kantor
    10. Pembayaran lewat Transfer ke Rekening MANDIRI, BNI, BRI,
    11. PENGIRIMAN Dokumen Via JNE
    4. Biaya – Biaya
    • SD = Rp. 1.500.000
    • SMP = Rp. 2.500.000
    • SMA = Rp. 3.000.000
    • D3 = 6.000.000
    • S1 = 7.500.000(TERGANTUN UNIVERSITAS)
    • S2 = 12.000.000(TERGANTUN UNIVERSITAS)
    • S3 / Doktoral Rp. 24.000.000
    (kampus terkenal – wajib ikut kuliah beberapa bulan)
    • D3 Kebidanan / keperawatan Rp. 8.500.000
    (minimal sudah pernah kuliah di jurusan tersebut hingga semester 4)
    • Pindah jurusan/profesi dari Bidan/Perawat ke Dokter. Rp. 32.000.000

    ReplyDelete